Desa Kepel Desaku Desa Wisataku terletak di lereng Gunung Wilis, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun

Search

  • PESONA KEINDAHAN ALAM PERSAWAHAN

    Pesona Keindahan Persawahan Di Lereng Gunung Wilis dengan tema terasering menawarkan keindahan tersendiri.

  • WISATA ALAM DAN EDUKASI

    Beberapa Tempat Wisata alam dan Edukasi yang menawan.

  • ADAT ISTIADAT YANG MASIH KENTAL

    Tradisi adat istiadat yang masih kental menawarkan adat budaya yang patut dilestarikan.

  • KEPEL CULTURE FESTIFAL

    Acara tahunan KCF (Kepel Kulture Festival) yang menyajikan puluhan pertunjukan budaya yang menjadi ikon destinasi wisata Desa Kepel.

  • LOMBA DESA 2019

    Foto kebersamaan Perangkat Desa dan Segenap Tokoh Masyarakat yang antusias dalam mewakili Lomba Desa tingkat Kabupaten tahun 2019.

Pembekalan Teknis Perangkat Desa Baru Tahun 2023

 


Selasa, 31 Januari 2023
Didominasi Lulusan Sarjana, 349 Perangkat Desa Baru diantaranya 5 perangkat dari Desa Kepel di Kabupaten Madiun Ikuti Pembekalan Teknis oleh Bupati Madiun.

Tingkatkan profesionalitas perangkat desa, Pemerintah Kabupaten Madiun berikan pembekalan teknis kepada 349 perangkat desa baru tahun 2023 di Pendopo Muda Graha.

Bupati Madiun H. Ahmad Dawami mengatakan, perangkat desa diberi pembekalan lengkap mengenai tugas dan fungsi sebagai perangkat desa serta andil dan tanggung jawab terhadap pembangunan di desa.

"Hari ini pembekalan lengkap, yang pertama mengenai Tusi (tugas dan fungsi), termasuk kita sampaikan termasuk cara bersikap dan cara berfikir seperti apa, tadi sudah kita sampaikan," ujar Bupati Madiun.

Terkait peran di masyarakat, Kaji Mbing sapaan akrab Bupati Madiun, mengingatkan bahwa perangkat desa harus memiliki kesadaran. Dirinya menginginkan agar para perangkat desa jangan merasa paling dibutuhkan, justru sebaliknya dirinya berharap para pembantu kepala desa tersebut bisa memberikan pencerahan kepada masyarakat.

"Tadi saya sampaikan harus ada kesadaran bahwa kalau sebelumnya belum jadi perangkat itu tidak masuk bagian dari sistem, tetapi ketika sudah masuk itu harus menyesuaikan semuanya. Artinya tidak boleh, merasa paling dibutuhkan tetapi justru masyarakat itu yang akan membuat kita lebih mulia lagi, lebih baik lagi, derajat kita diangkat lagi, esensinya disitu," jelasnya.



Share:

DUTA PRESTASI RU 1 Putra Daerah Desa Kepel Kecamatan Kare Kabupaten Madiun.

Selamat dan Sukses buat DWI ARIS KARISMA, yang lolos dalam Duta Prestasi RU 1 Putera dan Puteri Parekraf Jawa Timur 2023.Semoga dengan kesempatan ini lebih bersemangat berjuang, dan bisa membawa nama baik serta memberikan kontribusi nyata dari Jawa Timur khususnya Putra Daerah Desa Kepel Kecamatan Kare Kabupaten Madiun tercinta untuk Dunia..

https://www.instagram.com/p/Cn8VfAvPLUd/

#kepel_juara

#go_nasional


#kepelvillage

#ppparekrafjawatimur

#ppparekrafjawatimur

#ppparekrafjawatimur23

#kepeljuara

#desawisatakepel

Share:

JUMAT CURHAT POLSEK KARE

 



Jum'at, 13 Januari 2023 di Balai Desa Kepel lantai II berlangsung kegiatan Jum'at Berkah yang digelar oleh POLSEK KARE dan juga dukungan Pemdes Desa Kepel. Dalam kegiatan tersebut di isi dua agenda rutin yang diantaranya "Jum'at Curhat " dan juga "Jum'at Berbagi" yang akan berotasi ke Desa-desa se-Kecamatan Kare.

Wujud kegiatan ini harapanya agar masyarakat lebih dekat dengan pihak kepolisian khususnya Kapolsek Kare.

Share:

UMKM DESA KEPEL

 

Dalam rangka menunjang perekonomian masyarakat yang berbasis UMKM, adapun perhatian dan upaya Pemdes Kepel yang dalam pengelolaanya melalui Badan Usaha Milik Desa (BUMDes). Era pasar saat ini menekan masyarakat usaha mikro baik UMKM maupun Industri harus merubah sistem penjualan (market) ke arah pasar digital.Harapanya dalam pengelolaan potensi yang ada di desa, dari prodak mentah, setengah jadi, hingga siap konsumsi dapat menunjang dan meningkatkan perekonomian masyarakat. 

https://shopee.co.id/umkmdesakepel

Share:

JUMAT BERBAGI POLSEK KARE 2023

  

jumat berbagi

Pada hari Jum'at tanggal 13 Januari 2023 Kepolisian Sektor Kare, melakukan giat Jum'at berbagi yang bertempatan di Desa Kepel, Kec. Kare, Kab. Madiun. Kapolsek Kare  memberikan santunan kepada anak Yatim Piatu, adapun jumlah anak yatim piatu yang disantuni berjumlah 10 anak.

 AKP Agustinus Dwi Tjahyono selaku Kapolsek Kare menyampaikan bahwasanya Jumat Berbagi yang dilaksanakan oleh Polsek Kare, merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat khususnya anak yatim piatu. Semoga dengan santunan yang diberikan dapat membantu, meringankan beban anak-anak sebagai generasi penerus bangsa mampu meneruskan cita-cita penerus bangsa.


“Jumat Berbagi yang dilaksanakan oleh Polsek Kare, merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat khususnya anak yatim,” tutur Kapolsek Kare.

Sementara salah satu penerima santuan menyampaikan, “Terima kasih Bapak Polisi yang sudah memberikan santunan kepada kami, semoga pak Polisi selalu diberikan kesehatan, Aamiin”, doa LATIFATUL AISYAH setelah menerima santunan.

Untuk giat Jumat Berbagi Polsek Kare memberikan bantuan santunan kepada anak yatim piatu berupa uang yang diagendakan rutin tiap bulan. Untuk kegiatan awal tahun 2023 bulan Januari ini, pengurus Bhayangkari Ranting Kare ikut berpartisipasi menyampaikan santunan.

 



 

Share:

BUMDES KEPEL

POKDARWIS

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *