Desa Kepel Desaku Desa Wisataku terletak di lereng Gunung Wilis, Kecamatan Kare, Kabupaten Madiun

Search

VISI DAN MISI


Dengan adanya berbagai rencana pembangunan strategis baik regional maupun nasional yang akan dilaksanakan oleh Pemerintah Propinsi  Jawa Timur maupun Pemerintah Pusat menjadikan Kebupaten Madiun umumnya dan masyarakat Desa Kepel khususnya akan mendapatkan berbagai limpahan manfaat yang besar Pembangunan – pembangunan strategis diantaranya :
Memperhatikan proyeksi pembangunan seperti tersebut di atas maka Pemerintah  Desa Kepel perlu ekstra perhatian dalam menangkap peluang pembangunan  terutama dalam mengantisipasi dan mensikapi perubahan-perubahan yang muncul sebagai dampak dari pembangunan tersebut.
Berbagai permasalahan yang masih dihadapi oleh Desa Kepel terutama masih rentannya tingkat kemiskinan sebagai dampak dari internal maupun sebagai dampak global adalah merupakan tantangan kedepan yang perlu dipecahkan bersama melalui penyelenggaraan kepemerintahan yang berpihak kepada rakyat yang didukung keterlibatan dan partisipasi masyarakat dan seluruh stake holder.
Sedangkan arah kebijakan pembangunan ditujukan untuk mewujudkan kulaitas sumberdaya manusia melalui peningkatan derajat kesehatan, peningkatan kualitas pendidikan, peningkatan pemahaman dan pengamalan agama, pengendalian jumlah penduduk, peningkatan peran pemuda dan perempuan dalam pembangunan,  peningkatan kualitas tenaga kerja dan pengentasan bagi penyandang masalah kesejahteraan sosial.
Mewujudkan perekonomian yang stabil melalui pengembangan pertanian, peningkatan nilai tambah produk pertanian, pengembangan produk unggulan,
Mewujudkan infrastruktur yang proporsional dan berkelanjutan melalui peningkatan kualitas dan kuantitas infrastruktur transportasi, peningkatan kualitas dan kuantitas jaringan irigasi, peningkatan kualitas dan cakupan pelayanan air minum,  pengembangan perumahan.
Mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik melalui peningkatan kualitas aparatur pemerintah desa, dan peningkatan partisipas masyarakat dalam pembangunan.; Mewujudkan kelestarian lingkungan hidup melalui pelestarian sumberdaya alam dan lingkungan hidup.
Dalam rangka peningkatan kesejahteraan masyarakat sasaran pembangunan bukan hanya difokuskan pada pertumbuhan ekonomi, melainkan juga pada peningkatan kualitas Sumberdaya Manusia (SDM).
Dengan peningkatan kualitas SDM, diharapkan mampu mengelola potensi desa secara optimal, memenuhi tuntutan kebutuhan dan kemajuan pembangunan Desa Kodasari serta mampu menempatkan manusia sebagai titik sentral, sehingga masyarakat bukan hanya sebagai objek pembangunan tapi juga sebagai subjek yag mampu berperan aktif dalam semua proses kegiatan pembangunan.


Share:

No comments:

Post a Comment

BUMDES KEPEL

POKDARWIS

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *